Penggunaan material kayu pada Interior/furniture kayu memang sudah sangat umum. Indonesia terkenal memiliki sumber daya alam kayu yang banyak dengan kualitas terbaik yang dapat dimanfaatkan untuk berbagai macam kebutuhan. Maka dari itu, saat ini banyak inovasi-inovasi untuk elemen interior/furniture yang dibuat dengan material kayu. Beberapa keuntungan lainnya dari pengaplikasian material kayu pada elemen interior/ furniture kayu di rumah adalah:
1. Kayu cocok dengan berbagai macam gaya interior
Material kayu dapat diaplikasikan ke berbagai konsep desain interior. Mulai dari konsep klasik hingga japandi dan scandianvian yang saat ini sedang popular. Lantai, treatment dinding, kitchen set, dan elemen dekor lainnya dapat dibuat dengan material dasar kayu
2. Mudah didapat dan ramah lingkungan
Kayu merupakan sumber daya yang terbarukan dan menghasilkan sisa karbon yang sedikit pada pengolahannya. Indonesia terkenal dengan kayunya yang banyak dan berkualitas baik. Namun begitu, tumbuhnya pohon memakan waktu, sehingga tebang pilih yang bijak harus dilakukan sehingga tidak merusak keseimbangan alam
3. Kuat dan tahan lama
Berbagai jenis kayu yang berkualitas baik memiliki ketahanan yang lama sehingga cocok untuk dijadikan elemen interior dan furniture. Selain itu, bila dirawat dengan baik, maka furniture kayu pun akan lebih awet dan semakin cantik
4. Dapat menyesuaikan dengan budget
Salah satu kelebihan penggunaan material kayu yaitu harganya yang dapat disesuaikan dengan budget kita. Mulai dari yang mahal ataupun murah, berbagai jenis kayu dengan harga beragam dapat dipilih untuk diaplikasikan pada hunian
5. Memberikan nuansa alami, hangat, dan elegan
Elemen kayu dapat memberikan kesan yang lebih hangat pada ruangan. Selain itu kesan mewah dan elegan pun dapat diciptakan dengan mengaplikasikan kayu dalam ruangan. Elemen kayu juga dapat di bentuk dan diwarnai sesuai keinginan untuk dapat menguatkan konsep yang kita inginkan.